lenovo think pluss monster

Ikan Hias Nemo

Anjani

olive care klaim voucer satriahewan

Ikan Nemo (Clownfish), Ikan hias lucu, yang sering menjadi pengisi akuarium, Berikut ulasan dari ikan nemo si ikan badut.

Pastinya kamu tahu dengan tampilan dari ikan nemo ini.

Ikan ini termasuk jenis ikan populer dikalangan pecinta ikan hias, terlebih ikan nemo telah dijadikan sebagai salah satu tokoh animasi.

Sebutan lain untuk ikan ini antara lain seperti ikan giru, ikan badut, dan lainnya, namun karena adanya film nemo, maka ilak ini diberi nama tersebut.

Nama ilmiah dari ikan ini sendiri adalah Amphiprioninae, yang mana habitat aslinya adalah ikan asli air laut.

Dimana ikan ini sangat suka sekali bersembunyi di antara terumbu-terumbu karang di lautan.

Untuk warnanya rata-rata ikan badut ini memiliki warna orange, putih, kemerahan, jingga, hingga pinggiran warna hitam.

Informasi Seputar Ikan Nemo

Ikan Nemo
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:Animalia
Filum:Chodata
Kelas:Actinopterugii
Ordo:Perciformes
Famili:Fomacentridae
Genus:Amphiprion
Spesies:Amphiprion percula
Subfamili:Amphiprioninae
Sub Class
Neopterygii
Sub Ordo
Labroidei
ciri-ciri ikan nemo

Morfologi Ciri Ciri Ikan Nemo

  • Memiliki bentuk bulat
  • Pada umumnya ikan nemo memiliki warna kuning, orange, putih, hitam, dan merah.
  • Terdapat motif bergaris pada tubuhnya.
  • Terdapat sirip dorsal yang unik, dan sisinya relatif besar.
  • Adanya motif garis yang menyala di tubuhnya.
  • Ikan Nemo secara umum terlahir sebagai ikan jantan dan ikan nemo akan berubah kelaminnya ketika usia dewasa.
  • Ukuran maksimal ikan sekitar 10-18 cm.
FInding Nemo

Habitat Asli

Ikan giru atau nemo ini merupakan jenis ikan terumbu karang yang dapat hidup diperairan hangat di daerah terumbu karang dengan kedalaman kurang lebih sekitar 50 cm dan berair jernih.

Daerah persebaran dari ikan ini meliputi wilayah Samudra pasifik (Fiji), Laut Merah, Samudra Hindia (Indonesia, Malaysia, Thailand, Maladewa, Burma), dan Great Barrier Reef Australia.

Ikan giru adalah jenis ikan hias yang memiliki penyebaran yang luas, terutama di wilayah Indo Pasifik.

Salah satu jenis ikan yang diketahui endemicnya adalah Amphiprion Bicinctus.

Dialam atau laut bebas, ikan ini menjadikan anemon tertentu sebagai rumahnya.

Salah satu contohnya adalah ikan giru Amphiprion Ocellaris yang lebih memilih anemon karpet ketimbang jenis anemon lain.

Yang unik disini adalah ikan giru ini tidak akan tersengat oleh anemon laut, karena ikan giru memiliki cairan pada tubuhnya yang membuatnya kebal akan sengatan anemon laut.

Dengan hal ini, terjadilah simbiosis mutialisme, dimana anemon laut melindungi dirinya dari para predator, dan ikan ini membantu membersihkan anemon dari makanan sisa.

Perbedaan Ikan Nemo Air Tawar dan Air Laut

jenis ikan nemo

Saat ini sudah banyak tersebar nemo ikan air tawar, dimana hal ini dihasilkan dengan adanya budidaya dari si nemo ini.

Alhasil sekarang banyak sekali pembudidaya ikan nemo air tawar, karena banyaknya permintaan akan ikan ini dipasaran.

Tentu, hal ini menjadi solusi bagi para penggemar ikan giru yang ingin memeliharanya tanpa perlu khawatir akan air yang digunakan.

Berikut ini perbedaan antara ikan nemo air tawar dan air laut.

1. Warna & Pola Sisik Ikan

Untuk nemo air laut biasanya warna yang dimiliki lebih terang, dan sisiknya lebih tertata rapi.

Sedangkan untuk ikan hasil budidaya, atau air tawar, biasanya warnya yang dihasilkan tidak secerah dengan yang berada di air laut.

Namun tetap bagus dan hampir serupa, meskipun terlihat kusam, namun dengan perawatan yang baik dan makanan yang tepat, kecerahannya dapat kembali.

2. Tingkat Stress

Clownfish atau nemo dari air laut memiliki daya tahan yang kebal dari penyakit, namun ketika di tangkap akan mengalami stress.

Dikarenakan harus melewati macam-macam proses adaptasi, seperti penangkapan itu sendiri, pemilihan ikan, hingga perjalanan ketika pengiriman ke para penjual ikan hias.

3. Tingka Keagresifan Ikan

Untuk jenis nemo air laut biasanya memiliki tingkat agresif yang tinggi, karena terbiasa hidup dialam terbuka tanpa terbatas lingkungan seperti di akuarium.

Berbeda dengan jenis nemo penangkaran atau air tawar, karena sudah terbiasa dengan manusia, dan ruang lingkup akuarium, tingkat agresif yang dimiliki lebih rendah.

4. Umur Ikan

Apabila kamu membeli ikan ini di penangkaran, maka kamu dapat mendapatkan ikan dalam usia muda.

Namun berbeda, ketika mendapatkannya dari habitat aslinya, kamu tidak akan tahu berapa usianya.

Dan bukan tidak mungkin, jika ternyata nemo yang didapatkan sudah berusai tua.

Agar dapat memelihara ikan ini dengan waktu yang lama, maka sebaiknya belilah ikan ini dari penangkaran atau budidaya.

Sehingga jelas usia dan kualitas yang didapatkan.

5. Penyakit

Untuk daya tahan tubuh, ikan nemo air laut memiliki daya tahan yang lebih kuat, karena sudah terbiasa hidup dialam bebas.

Namun tidak menutup kemungkinan jika ikan terjangkit penyakit.

Berbeda dengan ikan nemo air tawar hasil budidaya, dimana kamu dapat mengecek kesehatannya, sehingga yakin jika kondisi ikan dalam keadaan baik.

6. Tingkat Kematian

Memelihara Nemo air laut memiliki tingkat kematian yang tinggi, karena proses adaptasi yang dilakukan sangatlah panjang.

Sehingga dapat membuat ikan menjadi stress dan akhirnya mengalami kematian.

Namun berbeda dengan nemo air tawar, yang didapatkan dari hasil budidaya, biasanya sudah terbiasa dengan kondisi air, dan suasana manusia.

Sehingga tingkat kematiannya lebih rendah, serta nemo air tawar memiliki perawatan yang lebih mudah.

Namun, kembali lagi kepada kualitas ikan yang akan dibeli, jadi sebaiknya belilah ikan nemo dari tempat terpercaya, dan dapat menjamin ikan yang dijual benar-benar dalam keadaan sehat.

Cara Merawat Ikan Nemo

ikan nemo air tawar

Untuk memelihara ikan ini, maka kamu perlu meluangkan waktu dalam pemberian perhatian yang ekstra.

Karena ikan ini memiliki perawatan yang sedikit lebih rumit ketimbang ikan hias lainnya.

Untuk perihal pertama yang harus diperhatikan adalah ukuran akuarium yang harus sesuai.

Karena ikan badut ini memiliki tingkat keaktifan yang lebih ketimbang ikan hias lainnya.

Jika kamu memelihara nemo laut, maka gunakanlah air asin hangat, namun jika kamu merasa sangat sulit mendapatkan air asin dan masih pemula dalam memelihara ikan ini.

maka saran dari satria hewan, sebaiknya memelihara ikan nemo air tawar.

Karena dalam hal penggunaan air lebih mudah didapatkan, ketimbang harus mencari air asin hangat layaknya air laut.

Agar mengurangi tingkat stress dari ikan ini, sebaiknya pelihara ikan ini lebih dari satu, sehingga si ikan tidak merasa kesepian.

Akan lebih baik lagi, jika kamu menambahkan anemon atau terumbu karang sebagai rumah untuk nemo kamu.

Untuk menjaga kebersihan, gunakanlah alat tambahan seperti filter dan aerator, sehingga suhu udara dan air akuarium akan terjaga kebersihannya.

Untuk pengurasan, lakukan minimal 1 minggu sekali atau 2 minggu sekali, sehingga akan meminimalisir bakteri yang tumbuh di akuarium.

Makanan Ikan Nemo

Agar memelihara ikan ini dapat bertahan lama, sebaiknya perhatikan makanan yang diberikan.

Apa sajakah makanan terbaik untuk ikan badut?

Berikut ini ulasannya.

Makanan Ikan Nemo Air Laut

Untuk nemo air laut, dihabitat aslinya mereka memakan plankton dan mikroba kecil lain yang sesuai dengan ukuran mulutnya.

Namun, untuk nemo air laut yang hidup di akuarium, kamu dapat memberikan jenis makanan yang mudah didapatkan, seperti:

1. Cacing Darah

makanan orange clownfish

Cacing darah adalah salah satu jenis makanan yang baik untuk pertumbuhan si ikan badut ini.

Karena pada cacing darah terkandung protein dan lemak yang tinggi untuk kebutuhan gizi ikan badut.

Pemberian makanan dapat dilakukan dengan cara beku dan harus dihaluskan terlebih dahulu.

2. Roti

Untuk kamu yang suka yang pernah berdiving atau snorkling, pasti sering memberikan makanan pada ikan berupa roti.

Nah cara ini tentunya dapat kamu gunakan dalam memelihara ikan nemo.

Akan tetapi jangan terlalu sering, sehingga mengakibatkan ikan mejnadi ketergantungan dengan roti.

Jadikan roti sebagai makanan tambahan saja.

Makanan Ikan Nemo Air Tawar

Untuk nemo air tawar kamu dapat memberikan jenis jenis makanan yang baik, seperti:

1. Cacing Sutera

cacing sutra makanan ikan nemo

Untuk jenis pakan ini biasanya diberikan kepada ikan yang masih kecil dengan ukuran 3-5 cm.

Cacing sutra baik untuk pertumbuhan ikan, karena memiliki banyak kandungan protein dan lemak.

2. Cacing Tanah

orange clownfish

Selain cacing sutera, kamu juga dapat memberikan pakan berupa cacing tanah, biasanya pakan ini diberikan kepada ikan yang sudah berusia dewasa.

Sebaiknya potong menjadi bagian kecil-kecil sebelum memberikannya kepada ikan nemo kamu.

Sehingga makanan akan mudah dimakan oleh ikan.

3. Pelet

orange clownfish

Pelet adalah jenis makan bagi ikan yang banyak digunakan karena mudah didapatkan dan harganya yang terjangkau.

Selain itu, kandungan dalam pelet biasanya sudah lengkap untuk kebutuhan gizi ikan.

Dalam pemberiannya sebaiknya dihaluskan terlebih dahulu peletnya, agar mudah dimakan oleh ikan.

4. Artemia

orange clownfish food

Artemia merupakan hewan air dengan ukuran yang sangat kecil, dan jenis makanan ini snagat baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ikan badut.

Karena ukuran artemia sangat kecil, biasanya jenis ini diberikan kepada ikan yang baru menetas, dengan usia 2 hingga 3 hari.

Jenis Ikan Nemo

Dalam suatu kelompok ikan badut terdapat seekor ikan badut betina yang mendominasi kelompok.

Dan hanya ada satu pejantan saja dan satu betina dalam kelompok ikan badut.

Lalu untuk pejantan lainnya adalah pejantan hermaprodit yaitu jenis ikan pejantan yang dapat berubah kelamin menjadi betina.

Jika terdapat ikan badut betina mati, maka salah satu ikan penjanta lain akan menjadi betina.

Ikan badut betina ini akan memilih satu ikan badut jantan untuk proses reproduksi.

Dalam habitat asli, ikan badut atau nemo ini memiliki beberapa jenis, berikut ini adalah jenis jenis ikan nemo yang perlu diketahui.

1. Amphiprion Chagosensis

ikan nemo

Untuk nemo jenis ini adalah nemo yang paling banyak dijumpai diperairan Samudra Hindia dan sebagian kecil di perairan Indonesia.

Ukuran tubuh dari Chagosensis ini antara 10-18 cm, dengan warnanya yang orange kemerahan, gradasi warna kuning merah, dan kehitam-hitaman.

serta dua corak putih yang terdapat pada tubuhnya, menambah kesan cantik ikan ini.

2. Amphiprion Sebae

ikan nemo

Untuk jenis yang satu ini biasanya hidup dengan anemon. Dari ukuran tubuh dari ikan ini sekitar 14 cm dan terdapat duri punggung sekitar 10 – 11 duri.

Warna dari Sebae ini berbeda dengan nemo lainnya, dimana memiliki warna dasar hitam atau coklat tua dengan warna kuning dikedua siripnya, dan corak putih ditubuhnya.

3. Orange Clownfish

ikan nemo

Secara umum, jenis Orange Clownfish adalah jenis nemo yang sering dipelihara di akuarium di kalangan pecinta ikan hias.

Dalam pemeliharaan ikan orange clownfish ini termasuk dalam hal yang rumit, karena butuh ketelatenan yang tinggi.

Meskipun masuk dalam kategori hewan peliharaan dengan perawatan yang rumit, namun nemo ini adalah jenis yang sangat digemari dikalangan para pecinta ikan hias.

Selain itu, warna tubuh dari orange clownfish ini sangat cerah, ditambah dengan gerakannya yang lincah, membuat ikan ini semakin digemari.

4. Ocellaris Clownfish

orange clownfish

Ocellaris clownfish atau Amphiprion Ocellaris adalah nemo yang memiliki hubungan dekat dengan ikan premnas.

Ikan nemo ini dapat ditemukan dikawasan Australia Utara, Asia Tenggara, Dan Jepang.

Untuk jenis Ocellaris ini memiliki ciri tubuh yang berbentuk oval dan gempal, dimana ukurannya dapat mencapai 11 cm ketika dewasa.

Jika dilihat dari segi warna, akan sulit untuk membedakan antara Ocellaris dan Orange Clownfish.

karena warna dari ikan ini hampir sama persis, dan perbedaannya terletak pada garis hitam ikan ocellaris yang lebih tebal dan sirip punggung yang lebih tinggi ketimbang orange clownfish.

5. Amphiprion Polymnus

Amphiprion Polymnus

Amphiprion Polymnus adalah jenis ikan nemo yang dikenal juga dengan nama Clownfish Saddleback atau juga ikan nemo kuning.

Ikan ini memiliki warna hitam dan putih serta mempunyai ciri khas lain dimana moncong dari Saddleback berwarna kuning.

Ukuran tubuh dari nemo kuning ini dapat mencapai 13 cm, yang mana ukuran betina dari ikan ini biasanya lebih panjang dan besar ketimbang pejantanya.

6. Premnas Biaculeatus

Premnas Biaculeatus

Untuk yang satu ini, adalah jenis nemo dengan sebutan ikan nemo merah marun.

Dimana warna dari ikan ini adalah merah marun, dan berpadu dengan warna corak yang putih.

Ukuran tubuh dari Premnas Biaculeatus ini dapat mencapai ukuran sekitar 17 cm.

Ikan ini sering dijumpai di perairan Indo-Pasifik yang dimulai dari lautan sebelah barat Indonesia hingga Taiwan dan Kawasan Coral Sea.

Daftar Harga Ikan Nemo

harga ikan nemo

Ikan nemo memang dikenal sebagai salah satu ikan hias lucu yang sering dijadikan sebagai hiasan akuarium.

Agar tidak ragu dalam membeli ikan ini, maka kamu perlu tahu harga dari ikan ini dipasaran.

Berikut ini daftar harganya:

Jenis IkanHarga Ikan
Orange Clownfish ukuran DewasaRp 30.000 – Rp 100.000
Orange Clownfish ukuran Kecil (Anakan)Rp 15.000 – Rp 50.000
Nemo BlackHalfRp 120.000 – Rp 150.000
Nemo PlatinumRp 300.000 – Rp 350.000
Nemo Lightning MaroonRp 500.000 – Rp 600.000
Nemo PicassoRp 500.000 – Rp 700.000
Nemo Premnas BiaculeatusRp 700.000 – Rp 900.000
Nemo Percula BlackRp 350.000 – Rp 450.000
Daftar Harga Ikan Nemo

Akhir Kata

Itulah berbagai bahasan mengenai ikan nemo.

Dengan bahasan tersebut, mulai dari ciri, makanan, habitat, jenis, hingga harga, semoga dapat memberikan ilmu yang bermanfaat.

Terima Kasih.

Bagikan:

olive care klaim voucer satriahewan

Tags

Anjani

Pelajar yang gemar membaca dan bermain dengan hewan peliharaan seperti kucing, burung, ikan, dan iguana

Tinggalkan komentar

thinkplus